Pada Kamis (14/07) PT Petro Oxo Nusantara mendapat kunjungan dari Presiden Komisaris PT Tuban Petrochemical Industries Bp Firmansyah N Nazaroedin & Direktur Utama PT Tuban Petrochemical Industries Bp Sukriyanto.
Pada kunjungan tersebut, disambut oleh jajaran Direksi & manager PT Petro Oxo Nusantara. Presiden Direktur PT Petro Oxo Nusantara Bp Jaya Martapa memberikan presentasi langsung terkait profil & proses bisnis dari PT Petro Oxo Nusantara. Kegiatan lalu dilanjutkan dengan plant tour yang dipandu langsung oleh Direktur Operasional PT Petro Oxo Nusantara Bp Willy Prakoso
Sebagai informasi, PT Tuban Petrochemical Industries merupakan salah satu pemegang saham dari PT Petro Oxo Nusantara.