Bantuan Pohon

Previous Next

Petro Oxo Nusantara (PON) Menyalurkan Bantuan CSR Berupa 75 Batang Pohon Siap Tanam ke Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Gresik

Sebagai aksi dari misi Petro Oxo Nusantara untuk terus mendukung Go Green, Petro Oxo Nusantara menyalurkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) berupa 75 batang pohon siap tanam yang terdiri dari:

  • • Mahoni
  • • Trembesi
  • • Tabebuya

untuk program penghijauan di desa Belahanrejo, Kedamean, Gresik, melalui Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gresik, Senin (12/4).

Penyerahan bantuan CSR tersebut diserahkan langsung oleh Head of QCAEHS Petro Oxo Nusantara, Bp Amanto Juwono kepada Kabid Pertanaman & Kabid Pencegahan Pencemaran Limbah Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gresik, Bp Zuhron dan Bp Bakhtiar.

"Penyerahan bantuan CSR ini merupakan komitmen kami terhadap program Go Green yang terus diserukan oleh Pemerintah, kami juga berterima kasih kepada Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gresik karena telah memfasilitasi kami untuk terus berkontribusi di bidang penghijauan," ujar Amanto.